SYB
(Start Your Business = Mulai Bisnis Anda/MBA)

Program Pelatihan Mulai Bisnis Anda (MBA) adalah program pelatihan untuk mereka yang memiliki ide untuk berbisnis yang praktis dan ingin memulai bisnis baru. Program MBA menyajikan langkah-langkah dalam memulai suatu bisnis dan menghasilkan studi kelayakan tentang bisnis yang direncanakan. Program ini bertujuan untuk membantu terciptanya usaha kecil yang mampu  bertahan dengan memberikan kemungkinan kepada pengusaha yang potensial untuk melakukan langkah-langkah guna memulai bisnis mereka sendiri.

Materi-materi MBA untuk para pengusaha terdiri dari Buku Petunjuk MBA, Buku Latihan Kegiatan MBA dan Penyusunan Rencana Usaha MBA. Buku Petunjuk MBA menjelaskan langkah-langkah yang dibutuhkan untuk memulai suatu bisnis, sementara Buku Latihan Kegiatan MBA terdiri dari kegiatan-kegiatan dan latihan untuk diselesaikan oleh pengusaha. Ketika baik Buku Petunjuk maupun Buku Latihan Kegiatan telah dipelajari secara menyeluruh, pengusaha yang bersangkutan akan dapat menyusun sebuah Rencana Bisnis.

Panduan untuk Pelatih ini akan membantu Anda 1) dalam memasarkan program ini kepada para pengusaha yang ada dan para calon pengusaha, 2) dalam melakukan kajian kebutuhan pelatihan bagi calon-calon peserta lokakarya MBA, 3) untuk menyampaikan pelatihan dengan memberikan tips-tips untuk melaksanakan sebuah lokakarya MBA serta rencana pelajaran yang terperinci, 4) untuk menyediakan layanan setelah pelatihan - after-training-services (ATS) kepada para peserta dan 5) memonitor kualitas lokakarya MBA dan melaporkan kegiatan-kegiatan MBA Anda.

Program MBA diperkenalkan di Indonesia oleh Organisasi Perburuhan Internasional - International Labour Organization (ILO) bersama dengan Departemen Pendidikan Nasional dan Departemen Tenaga Kerja dan Transmigrasi.
LinkShare_120x90_ButtonV2